Mobil keluaran Toyota bernama Alphard adalah satu merek mobil berkelas. Jika ingin membeli mobil ini tapi memiliki budget yang pas-pasan, maka bisa membeli mobil bekasnya saja. Meski Alphard bekas, namun biasanya kondisi mobil masih baik untuk digunakan. Harga mobil bekas ini juga beragam tergantung tipe mobilnya.
Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan harga kisaran mobil bekas Alphard di pasaran. Setiap harga yang dibandrol tergantung tipe mobil beserta tahun peluncurannya. Jadi harganya masih belum pasti dan tidak akan patokan tertentu. Berikut adalah beberapa daftar harga berdasarkan jenisnya di pasaran mobil bekas:
1. Alphard G A/T
Jenis mobil satu ini adalah satu dari banyaknya tipe Toyota Alphard yang ada di pasaran mobil bekas. Kisaran harga yang ditawarkan juga beragam tergantung tahun keluaran mobil. Nominal yang ditawarkan ada pada kisaran 152 juta rupiah hingga 210 juta rupiah. Harga ini disesuaikan dengan tahunnya di pasaran mobil bekas.
Tahun paling lama adalah tahun 2003 dan yang terbaru adalah tahun 2008. Jika dilihat dari tahunnya, ada perbedaan jauh. Hal inilah yang menjadi dasar penentuan harga jual. Meski demikian, harga tersebut masih bisa berubah seiring berjalannya waktu. Proses negosiasi juga salah satu hal penting untuk penetapan harga beli.
2. Alphard G Premium
Produk Toyota kedua adalah G Premium yang masih masuk di jajaran mobil Alphard. Mobil jenis ini lebih mahal dari model sebelumnya. Harga yang dibandrol ada di kisaran 260 sampai dengan 280 juta rupiah. Harga tersebut didasarkan pada kondisi mobil. Karena tahun peluncurannya relatif sama di tahun 2009.
Hal lain yang menjadikan mobil jenis ini mahal adalah kualitas barangnya. Meski bekas, kualitas mobil Alphard ini masih sangat baik. Bahkan warnanya masih memancarkan kesan baru. Asal tampilan luar dan mesin tidak memiliki kerusakan berarti, maka mobil jenis ini sulit menurunkan harga jual untuk para pelanggan.
3. Alphard S Welcab
Jenis Alphard bekas ketiga adalah S Welcab. Harga mobil bekas satu ini ada di kisaran 189 juta rupiah hingga 195 juta rupiah. Bukan tanpa alasan, penetapan harga tersebut dibedakan dari tahunnya. Selain itu, tampilan mobil ini di pasaran cenderung masih baik dibanding mobil lainnya dengan keluaran tahun yang sama.
4. Alphard SC Premium Sound
Selanjutnya adalah mobil berjenis Alphard SC Premium Sound. Mobil ini tergolong salah satu mobil Alphard yang populer. Harga yang ada di pasaran adalah 183 sampai dengan 265 juta rupiah untuk satu unit mobil bekasnya. Tahun pengeluaran mobil masih menjadi pemicu perbedaan harga yang diberikan.
Perbedaan tahunnya tidak terlalu jauh. Harga tersebut sudah disesuaikan dengan tahunnya, yaitu antara 2006 hingga 2008. Mobil Alphard dengan tahun inilah yang saat ini ada di pasaran untuk jenis SC Premium. Jika ingin memilih mobil ini, pastikan untuk memeriksa berbagai hal mengenai mobil Alphard tersebut.
5. Alphard V A/T
Kembali pada jenis mobil Alphard yang lebih murah, mobil Alphard V A/T bisa dipilih. Hanya dengan harga sekitar 173 juta rupiah, maka sudah bisa memiliki mobil bekas satu ini. Tahun keluaran mobil ini terbilang cukup lama, yaitu sekitar tahun 2007. Meski sudah lama, namun biasanya kualitas mobil masih bisa diperhitungkan.
Daftar harga mobil bekas di atas sudah lengkap untuk beberapa jenis Alphard bekas di pasaran. Jika ingin memiliki mobil yang bisa dibilang berkelas ini, tidak perlu membeli baru. Pilih saja mobil terbaik dengan spesifikasi mumpuni di pasar mobil bekas. Jika pintar memilih, maka mobil dengan kualitas yang baik akan ditemukan.